'>Siapa yang gak tau tentang kafein atau kafeina, zat yang banyak terkandung di kopi, teh dan minuman ringan ini merupakan senyawa alkaloid xantina berbentuk kristal dan berasa pahit. Zat ini biasanya di gunakan sebagai obat perangsang system pusat saraf dan dapat mengusir rasa kantuk sementara.
Kafein juga di gunakan di dunia tentara dan olahraga seperti atletik dan binaraga, para kalangan ilmuwan percaya kafein dapat meningkatkan performa tubuh. Dalam dunia binaraga, satu cangkir kopi sebelum latihan bisa meminimalkan rasa sakit pada otot selama latihan. Namun penelitian mengenai kafein terus di lanjutkan, ini di karenakan pengaruhnya terhadap system saraf, otot dan fungsi darah memiliki cara yang berbeda.
Lalu bagaimana kalau mengkonsumsi kafein selama latihan. Penelitian di Australia menemukan bahwa konsumsi kopi selama latihan menambah jumlah glycogen, yaitu sumber energi utama otot selama latihan. Hal ini mengakibatkan latihan anda akan semakin cepat dan lama.
Di luaran mungkin terdapat suplemen-suplemen berupa tablet ataupun serbuk susu yang memberikan sumber kafein selain dari kopi, di dalam suplemen tersebut bisa menyediakan 500 mg kafein per serving. Tidak hanya dalam suplemen, beberapa jenis soft drink juga menyediakan sumber kafein namun jumlahnya tidak terlalu besar bila di bandingkan dengan suplemen, yaitu sebesar 71 miligram, menurut FDA (Food and Drug Administration) jumlah tersebut masih dibawah batas yang di berikan..
Namun pembatasan terhadap pemakaian kafein tetap perlu di lakukan. Penggunaan kafein secara berlebihan bisa mengakibatkan insomnia, keluhan pada perut dan cepatnya detak jantung
kumpulan berbagai informasi dan tips menarik mengenai kesehatan, kecantikan, olahraga dan gaya hidup yang akan membuat hidup Anda lebih sehat, cantik dan bergaya.
Selamat Datang di Blog Hidup Sehat
Blog Hidup Sehat merupakan kumpulan berbagai informasi dan tips menarik mengenai kesehatan, kecantikan, olahraga dan gaya hidup yang akan membuat hidup Anda lebih sehat, cantik dan bergaya.