HIDUP SEHAT - Vagina, sebagai organ reproduksi wanita, bersifat sangat sensitif. Organ tersebut sangat rentan terkena berbagai macam penyakit. Penyakit yang bersarang pada vagina ada yang ringan namun banyak juga yang menimbulkan masalah serius. Penyakit atau gangguan yang timbul sebagian besar disebabkan karena faktor individu yang kurang menjaga kebersihan. Salah satu yang menyebabkan masalah pada vagina adalah infeksi jamur. Infeksi jamur bisa terjadi karena kondisi vagina yang terlalu lembab dan kurang terjaga kebersihan-nya.
Gejala yang timbul apabila ada infeksi jamur parasit pada vagina adalah timbulnya bercak-bercak putih pada bibir vagina. Selain itu, infeksi jamur tersebut juga akan menimbulkan rasa tidak nyaman seperti gatal dan pedih. Hal tersebut tentunya akan sangat mengganggu penderitanya apalagi bagi mereka yang aktif beraktivitas. Jamur yang sering berkembang pada vagina adalah Albica Candida Albicans. Sekali jamur ini menginfeksi bagian vagina, maka akan sangat cepat berkembang bila vagina terlalu lembab serta tidak terawat.
Secara umum, penyebab terjadinya infeksi jamur pada vagina adalah kebersihan dan kelembaban vagina yang tidak terjaga. Walaupun vagina telah memiliki bakteri baik sebagai perlindungan alami, namun bila jumlah bakteri dan jamur parasit yang menyerang dalam jumlah besar maka akan sangat mungkin terjadi infeksi jamur ini. Beberapa hal yang dapat menimbulkan infeksi jamur parasit adalah proses kelahiran yang kurang higienis, pemakaian antibiotik yang salah sehingga membuat jamur kebal, penggunaan sabun pembersih yang tidak memiliki pH seimbang dan berparfum, penyakit diabetes, konsumsi pil kontrasepsi, serta pemakaian celana dalam terlalu ketat.
Celana dalam yang terlalu ketat akan membuat kulit di sekitar vagina mudah berkeringat. Selain itu, celana dalam tersebut juga tidak memungkinkan terjadinya sirkulasi udara yang lancar. Akibatnya, vagina menjadi terlalu lembab. Karena terlalu lembab, maka bakteri dan jamur parasit akan berkembang dengan pesat dan menginfeksi bagian vagina hingga menimbulkan masalah yang akan mengganggu kenyamanan penderitanya.
Artikel serupa:
1. Kenali Penyebab Vagina kering
2. Tips Menghindari Keputihan yang Membahayakan Vagina
3. Sabun Khusus untuk Membersihkan Vagina
4. Tips Menjaga Kebersihan Organ Intim Wanita
5. Cara Mengencangkan / Mempersempit Vagina dalam 5 Menit (dahsyat !)
kumpulan berbagai informasi dan tips menarik mengenai kesehatan, kecantikan, olahraga dan gaya hidup yang akan membuat hidup Anda lebih sehat, cantik dan bergaya.
Selamat Datang di Blog Hidup Sehat
Blog Hidup Sehat merupakan kumpulan berbagai informasi dan tips menarik mengenai kesehatan, kecantikan, olahraga dan gaya hidup yang akan membuat hidup Anda lebih sehat, cantik dan bergaya.